Tips-tips Merawat komputer Agar tetap Awet
Kali ini saya akan berbagi tips dan trik kepada anda mengenai cara merawat komputer secara berkala. Komputer tidak boleh hanya dipakai dan digunakan oleh
kita begitu saja, komputer pun harus dilakukan perawatan pada
komponen-komponennya untuk menjaga komputer agar dapat tetap bisa
bekerja dan bisa terus digunakan oleh kita.
Pernahkah anda merasakan kinerja komputer anda menurun atau bahkan
menjadi lambat yang membuat anda tidak nyaman dalam menggunakannya. Coba
anda pikirkan pernahkah atau berapa kali anda melakukan perawatan pada
komputer anda, dan bisa jadi itulah sebabnya komputer anda menjadi
lambat karena komputer anda sudah lama tidak melakukan service atau
perawatan pada komponen-komponennya.
Atau mungkin bagian dalam komputer anda seperti gambar di bawah ini.
Kalo seperti itu bisa dibilang parah sekali, mungkin komputernya tidak dirawat dan bersihkan selama bertahun-tahun.
Untuk itu lakukanlah perawatan teratur pada setiap komponen-komponen di
dalam komputernya. Perawatan dapat dilakukan dengan membersihkan
bagian-bagian komputernya. Karena komponen yang kotor dan tertutup debu
sepeti pada contoh gambar di atas bisa mempengaruhi kestabilan kinerja
tiap-tiap komponenya atau bahkan mejadi rusak dan tidak bisa dijalankan
lagi. Contohnya seperti Fan (kipas) menjadi lambat atau tidak berputar,
CD Driver sering macet/error atau sebagainya.
Masalah juga sering dirasakan pada sistem operasi komputernya. Seperti
ketika kita menjalankan komputer sering terjadi peringatan error yang
ditampilkan layar monitor, baik yang ditampilkannya berupa pemberitahuan
masalah pada hardwarenya maupun pada sitem komputernya.
Oleh karena itu saya akan berbagi tips untuk merawat komputer
anda dengan melakukan pembersihan pada komponen-komponenya seperti
casing, motherboard, CDDrive, Harddisk, keyboard, monitor dan Fan
(kipas). Bacalah instruksi dan petunjuk berikut di bawah ini untuk
melakukannya.
Untuk menjaga keamanan dan keselamatan anda sekaligus memudahkan anda
dalam melakukan perawatan dan pembersihan pada komputer, persiapkanlah
terlebih dahulu perlengkapan pendukung seperti sarung tangan karet,
gelang anti statis dan alat bantu lainnya.
Peralatan pembantu lainnya adalah :
1. Kuas
Kuas digunakan untuk membersihkan debu atau kotoran yang menempel pada
periferal (komponen) komputer. Komponen yang sering terkena debu adalah
keyboard karena debu dan kotoran suka terselip di selah-selah tombol
keyboard.
3. Kain kering atau tisu
Kain kering atau tisu digunakan untuk membersihkan kotoran cair
yang mungkin akibat percikan minuman atau tinta yang terdapat pada
komponen komputer. Jenis kotoran cair ini sangat berbahaya jika tidak
segera dibersihkan karena dapat memicu arus listrik sehingga menyebabkan
konsleting atau kerusakan pada komponen komputernya.
4. Cairan pembersih
Cairan pembersih digunakan untuk membersihkan noda atau kotoran yang sudah kering dan melekat seperti pada layar monitor atau tinta pada body printer.
5. CD Cleaner
CD Cleaner berfungsi untuk memebersihkan Head CD Drive atau lensa dengan
cara menggosk bagian yang berdebu atau kotor dengan cariran pembersih
yang memanfaatkan putaran.
\
6. Obeng
Obeng merupakan peralatan penting yang perlu dipakai untuk
melakukan perawatan pada komputer. Karena dengan alat ini kita mampu
dengan mudah membuka dan melepas komponen dalam komputer.
7. Tang
Biasanya jenis tang yang diperlukan untuk keperluan perawatan komputer adalah tang cucut dan tang kombinasi. Tang
cucut biasanya digunakan untuk memegang kepala skrup atau jumper kecil.
Sedangkan tang kombinasi digunakan untuk memotong kabel dan
keperluanlainnya.
komponen Yang Harus di rawat
1. Keyboard
Debu dan kotoran dapat masuk dan megendap pada sela-sela tombol
keyboard. Lama kelamaan debu akan semakin banyak dan mengeras sehingga
dapat mengganggu kenyamanan anda dalam menekan tombol dan bahkan tombol
keybard akan macet dan keras jika ditekan. Kotoran jenis cair juga
sangat sering terjadi pada keyboard. Minuman yang tumpah merupakan
penyebab yang sering terjadi yang menyebabkan keyboard macet dan
bermasalah. Contohnya seperti tombol tepencet terus menerus atau tombol
tidak befungsi. Selain itu cairan ini juga dapat menyebabkan hubungan
arus pendek dan dapat mengakibatkan keyboard rusak dan tidak dapat
dipakai lagi, Lebih parah lagi juga dapat menyebabkan port PS/2 pada
motherboard rusak.
2. Monitor
Debu dan kotoran pada monitor dapat membuat layar buram dan jika debu
yang menempel pada layar moinitor di bersihkan dengan cara yang salah
dapat menggores kaca monitornya. Tidak hanya di layar, debu juga dapat
menutupi fentilasi udara pada casing monitor yang akan menimbulkan panas
yang berlebihan pada monitor. Selain itu, kotoran cair yang masuk ke
dalam monitor juga dapat menyebabkan kerusakan.
3. Fan
Debu pada fan sangat sering dijumpai jika komponen komputer terletak di
tempat atau ruang terbuka dan banyak debu. Debu ini dapat menghambat
putaran fan karena menempel pada poros dari fan tersebut. Jika debu ini
juga menemempel pada fan processor dapat menghambat fan tersebut
berputar sehingga processor menjadi cepat panas.
4. Mouse
Mouse merupakan komponen yang paling rawan terhadap debu, terutama mouse
yang masih menggunakan bola. Mouse bersentuhan langsung dengan alas
(mousepad) di mana alas tersebut merupakan suber debu. Jika telah benyak
debu yang menempel pada mouse, maka gerakan bola tidak akan normal, dapat dilihat dari gerak kursor yang meloncat-loncat ataupun terasa sangat lambat.
5. Motherboard
Menurut saya, bagian paling utama dilakukan pembersihan dan perawatan
untuk meningkatkan kinerjanya adalah motherboard. Karena debu yang
menempel pada motherboard dapat menghambat arus listrik yang mengalir
pada IC di motherboard. Debu dapat menyimpan muatan listrik yang dapat
mengurangi jumlah pasokan listrik di berikan power supply, sehingga
menghambat kinerja resistor dan kapasitor untuk mengatur besar kecilnya
arus pada motherboard.
Demikian tips dan trik dari saya tentang cara merawat komputer
dengan membersihkan tiap bagian bagian komponennya. Dan ternyata
pembersihan ini tidak hanya untuk merawat komponen komputer tetapi juga
dapat mempengaruhi meningkatkan kinerja komputer sehingga menjadi lebih
cepat dan stabil. Oleh karena itu, bersihkanlah komputer anda secara
rutin agar komputer anda bisa terus bekerja dengan baik dan dapat
dipakai dengan nyaman.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda di Sini, dan di Harapkan Berkomentar Dengan Bahasa Yang Baku dan Sopan, Demi Kenyamanan Bersama Terimakasih.