Selasa, 22 Januari 2013

Perkembangan Intel Core i7

 Perkembangan Intel Core i7


Di awal tahun 2010, Intel merilis prosesor terbaru mereka dengan codename “Gulftown”. Prosesor dengan nama resmi Intel Core i7 980X ini, dilengkapi dengan enam buah core dan telah menggunakan proses fabrikasi 32 nm. Kehadiran prosesor ini sekaligus mengukir sejarah sebagai kehadiran pertama prosesor enam core untuk segmen komputer desktop.
Keluarga “Extreme Edition”
Sebelum Gulftown diluncurkan, terdapat berbagai spekulasi tentang nama resmi prosesor ini. Salah satunya adalah seri Core i9. Pada akhirnya saat menjelang perilisannya, Intel mengumumkan nama untuk prosesor ini yaitu Core i7 980X. Dari penamaannya, Gulftown diposisikan diatas Core i7 975 dan ini berarti Gulftown menjadi anggota keluarga prosesor Intel seri Extreme Edition. Seri Extreme Edition merupakan kasta tertinggi dalam jajaran prosesor desktop Intel. Salah satu kelebihan seri Extreme Edition adalah multiplier prosesor yang di-unlock. Walaupun begitu, karena merupakan kasta tertinggi, prosesor seri Extreme Edition memiliki harga jual yang tergolong tinggi yaitu sekitar US$ 999. Core i7 965, Core i7 975, dan Core i7 980X dibanderol dengan harga jual tersebut.

Meet the Gulftown


Intel menggunakan proses fabrikasi 32 nm untuk memproduksi Gulftown. Proses fabrikasi ini pertama kali digunakan Intel untuk memproduksi prosesor Clarkdale yang ditujukan untuk soket LGA1156. Ini berarti Core i7 980X merupakan prosesor pertama dengan proses fabrikasi 32 nm untuk soket LGA1366.
Jika dilihat sekilas, Core i7 980X memiliki spesifikasi yang hampir mirip Core i7 975. Perbedaan paling mencolok hanya ditemui pada jumlah core, jumlah L3 Chace, proses fabrikasi, jumlah transistor, dan set instruksi AES-NI. Instruksi terbaru AES-NI berguna dalam mempercepat proses enkripsi suatu file. Instruksi ini pernah dipergunakan di prosesor Clarkdale.
Dengan jumlah core dan jumlah transistor bertambah, ternyata tidak membuat nilai TDP prosesor bertambah. Para insinyur Intel berhasil mempertahankan TDP Core i7 980X pada nilai 130 Watt. TDP ini sama nilainya dengan TDP Core i7 975 yang memiliki jumlah core dan jumlah transistor lebih sedikit. Proses fabrikasi 32 nm sepertinya memiliki andil besar terhadap hal ini. Bahkan die prosesor Gulftown memiliki ukuran lebih kecil daripada Bloomfield.
Kemiripan spesifikasi Core i7 975 dan Core i7 980X membuat motherboard yang digunakan juga tidak berbeda. Core i7 980X kompatibel dengan motherboard dengan chipset Intel X58 dan ICH10R. Yang perlu dilakukan adalah meng-update BIOS motherboard ke versi yang lebih baru. Ini berarti Anda yang sudah memiliki motherboard tersebut tidak perlu membeli motherboard baru.
Pengujian
Untuk tesbed pengujian, kami menggunakan spesifikasi seperti dibawah ini. HDD 300 GB @10.000rpm dan HD 5970 hanya kami gunakan pada pengujian SYSmark 2007.
Prosesor : Intel Core i7 980X,Intel Core i7 975
Motherboard : LGA1366 X58+ICH10R
Memory : 3x1GB DDR3
Graphics card : HD 5970 (SYSmark 2007), HD 5850
Harddisk : HDD 300GB @10.000rpm (SYSmark 2007) 2x HDD 160GB @7200rpm (RAID 0)
Power Supply :  1100 Watt
Monitor :LCD 21.5” 1920×1080
Heatsink : HSF with 12 cm fan @ 1500 rpm
Keyboard/Mouse :  Standar
Optical Drive : DVD-RW 24x
OS : Windows 7 Ultimate 32 bit
Driver : Intel Chipset Driver 9.1.1.1025, ATI Catalyst 10.3a

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda di Sini, dan di Harapkan Berkomentar Dengan Bahasa Yang Baku dan Sopan, Demi Kenyamanan Bersama Terimakasih.

Diberdayakan oleh Blogger.

Search

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Sponsered by Free Blog templates | Blog Tips by Best Blogging Tutorials